Berita dan Kegiatan

Dalam rantaian acara Kembara SANTRI "Semoga Aku Nanti Temui Redha Ilahi" dan Journey of Khalifah, Pesantren Al-Fatah Lampung bekerja sama dengan FKIP Universitas Lampung, Universiti Islam Antarabangsa Malaysia dan Sek. Men. Imtiaz Melaka Malaysia mengadakan International Seminar di FKIP Unila.

Seminar Internasional tentang Pendidikan Islam di Indonesia dan Malaysia ini dilaksanakan dalam rangka mempelajari Pola pendidikan Islam di Indonesia dan Malaysia. Seminar ini diisi oleh beberapa pakar pendidikan dari kedua negara. Seminar dengan Tema Sentral " Takkan Melayu Hilang di Dunia" membahas tentang berbagai tipe pendidikan Islam di kedua negara, termasuk bagaimana mereka bertahan dan beradaptasi menghadapi perkembangan zaman.

Para pembicara dalam Seminar Internasional ini adalah :

  1. Dr. Ujang Suparman (Unila, Indonesia)
  2. Dr. Rohima binti Embong (IIUM, Malaysia)
  3. Drs. Yakhsyallah Mansur, M.A. (Al-Fatah, Indonesia)
  4. Ust. Azharizan bin Yakub (Imtiaz, Malaysia)
Lebih baru Lebih lama